10 Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak Android dan iPhone

Cara mengatasi tombol power hp rusak sangat dibutuhkan banyak orang yang memiliki hp dengan kondisi tombol power rusak dan tidak bisa digunakan sama sekali.

Jika kamu mengalami masalah ini, sebenarnya solusi terbaik adalah membawanya ke tempat service atau service center untuk mengganti tombol power yang rusak.

Tetapi jika kamu membutuhkan penggunaan hp yang segera, dan layar hp masih dalam keadaan layar terkunci atau dalam keadaan mati.

Kamu bisa membuka kunci layar menggunakan beberapa cara mengatasi tombol power hp rusak di bawah ini.

Penyebab Tombol Power HP Rusak

Ada banyak penyebab tombol power hp rusak, sehingga membuat kamu tidak bisa menggunakan hp dengan normal kembali.

Berikut ini ada beberapa penyebab umum tombol hp rusak:

  • HP terjatuh atau terbanting dari tempat tinggi sehingga membuat tombol fisik power jadi rusak atau patah. Ataupun menyebabkan komponen yang terhubung ke tombol power menjadi rusak dan tidak bisa digunakan.
  • HP sudah digunakan terlalu lama juga bisa menjadi penyebab tombol power hp rusak karena tombol sering ditekan berulang-ulang. Sehingga menyebabkan tombol fisik power jadi tidak bisa digunakan secara normal karena pin konektor tombol power aus atau tombol power amblas.

Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak Dengan Mudah dan Praktis

Ketika hp kamu gunakan tombol power hp rusak, dan kamu ingin menghidupkan hp yang mati atau membuka layar kunci hp.

Kamu bisa mencoba menggunakan salah satu dari cara mengatasi tombol power hp rusak di bawah ini!

1. Gunakan Alat Berukuran Kecil Untuk Menekan Tombol Power

Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak

Cara mengatasi tombol power hp rusak yang rusaknya secara fisik seperti tombol daya retak atau terkelupas.

Cara mengatasi paling mudah kamu bisa memanfaatkan alat berukuran kecil seperti tusuk gigi atau SIM Ejector untuk menekan tombol pada bagian tombol power yang rusak.

Jika tombol power rusak dengan cara ini hp tetap tidak bisa menyala dan membuka layar kunci.

Maka kamu bisa mengatasinya dengan metode lain yang kami bahas disini.

2. Hubungkan ke PC Komputer/Laptop

Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak

Cara ini akan sangat membantu kamu yang hpnya dalam kondisi mati dan tombol power hp rusak.

Sehingga kamu tidak bisa menghidupkan hp dengan normal, dengan menghubungkan hp ke pc komputer/laptop menggunakan kabel USB.

HP kamu akan mendapatkan tambahan daya baterai. Setelah baterai terisi, ada kemungkinan hp akan menyala sendiri.

Ini akan bekerja pada sangat sedikit ponsel tetapi patut dicoba. Hubungkan ponsel Kamu ke PC melalui kabel USB. Jika daya baterai nol, biarkan diisi sedikit.

3. Gunakan Tombol Volume Dan Tombol Beranda

Smartphone saat ini kebanyakan sudah tidak memiliki tombol home fisik, tetapi masih banyak orang yang sampai saat ini masih menggunakan smartphone model ini.

Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak

Jika tombol power hp rusak, dan hp kamu masih memiliki tombol home fisik kamu bisa coba cara ini:

  • Sebelum melakukannya, pastikan hp kamu memiliki daya baterai yang cukup.
  • Kemudian kamu hubungkan hp ke komputer/laptop.
  • Selanjutnya, sambil tetap menahan tombol volume, dan hp masih terhubung ke USB komputer, kamu tahan tombol Home. Tahan semua tombol ini selama beberapa menit. Setelah menu muncul, silahkan kamu lepaskan semua tombol.
  • Kamu akan mendapatkan serangkaian peringatan dan perintah di layar hp. Jika kamu belum pernah melakukan root pada hp kamu, ini mungkin tampak menakutkan akan merusak hp, tetapi jangan khawatir ini aman.
  • Kamu bisa gunakan tombol volume untuk menelusuri pilihan yang ada dan pilih opsi restart atau turn on option. Maka hp kamu otomatis akan menyala dan bisa kamu gunakan.
Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak

4. Gunakan Tombol Volume

Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak

Seperti yang disebutkan di atas, tidak semua smartphone memiliki tombol home fisik untuk keluaran terbaru.

Dalam kasus seperti ini, Kamu bisa memanfaatkan tombol volume untuk menghidupkan telepon.

Langkah pertama kamu harus memastikan baterai hp Kamu memiliki daya yang cukup untuk digunakan secara normal.

Setelah itu, kamu tahan tombol volume bawah dan sambungkan hp Kamu melalui kabel USB ke PC komputer/laptop.

Tahan tombol volume sampai Kamu melihat menu boot. Silahkan kamu pilih Start menggunakan tombol volume hp, dan hp Kamu akan menyala dengan normal.

5. Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak di HP Samsung

Samsung menyebut Bootloadernya sebagai Download mode, yang fungsinya sedikit berbeda dari Bootloader pada umumnya, tetapi akan mencukupi kebutuhan kita.

Tekan dan tahan tombol volume bawah dan tombol home saat Kamu mencolokkan ke komputer/laptop.

Untuk Samsung Galaxy S8/S8+ dan hp Samsung keluaran terbaru apa pun yang tidak memiliki tombol home, bisa tekan volume atas dan tombol Bixby .

6. Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak Menggunakan ADB

Jika tombol pada hp Kamu tidak bisa membantu menghidupkan hp, Kamu perlu melakukan boot menggunakan ADB.

Pertama, Kamu perlu menginstal ADB di komputer atau laptop. Download ADB untuk komputer Windows disini!.

Setelah Kamu menginstal tools ADB dan Fastboot. Kamu perlu mengakses hp ke Bootloader.

Silahkan kamu tekan volume atas dan/atau bawah (bervariasi tergantung hp yang kamu gunakan) dan hubungkan hp Kamu ke komputer untuk masuk ke boatloader.

Selain menggunakan metode tersebut, kamu bisa masuk ke Boatloader hp sesuai dengan hp yang kamu miliki dengan cara berikut :

  • HP Nexus dan Pixel: Tekan dan tahan volume bawah dan colokkan hp ke komputer. Saat layar splash Google muncul, silahkan lepaskan tombol.
  • HP LG: Tekan dan tahan volume bawah hingga logo LG muncul, lalu kamu lepaskan. Jika itu tidak berhasil, kamu bisa lepaskan tombol volume sebentar dan tekan lagi.
  • HP HTC: Tekan dan tahan tombol volume bawah, lalu nyalakan hp sambil tetap menekan tombol volume bawah.
  • HP Motorola : Tekan dan tahan volume bawah dan colokkan ke komputer/laptop.

Setelah hp dalam mode bootloader, jalankan perintah berikut di ADB (harus terhubung ke PC komputer/laptop);

fastboot continue

Setelah menjalankan perintah tersebut maka akan segera mem-boot hp kamu.

7. Ubah Fungsi Tombol Power ke Tombol Volume

Selain menggunakan beberapa cara mengatasi tombol power hp rusak di atas. Kamu juga bisa memanfaatkan metode ini.

Kamu bisa mengubah fungsi tombol volume untuk dijadikan sebagai tombol power.

Tetapi metode ini tidak bisa digunakan untuk semua hp android, karena ada beberapa hp android 6.0ke bawah tidak bisa menggunakan metode ini.

Karena pengembangan Android 6.0 ke bawah tidak mengizinkan fungsi tombol power diubah ke tombol volume.

Untuk bisa menggunakan metode ini silahkan download dan instal salah satu aplikasi berikut:

Download Aplikasi Volume Power Disini

Download Aplikasi Power Button to Volume Button

Setelah kamu berhasil install salah satu aplikasi di atas, sekarang kamu buka aplikasinya dan kamu silahkan aktifkan pada bagian Enable/Disable.

Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak

Maka hp kamu saat ini sudah bisa memanfaatkan tombol volume untuk dijadikan sebagai tombol power.

8. Hubungkan HP ke Charger atau Powerbank

Jika hp kamu masih dalam keadaan aktif atau baterai tidak habis, kamu bisa membuka layar kunci dengan cara menghubungkan hp ke charger atau powerbank.

Setelah dihubungkan hp akan menyala dan kamu silahkan swipe atau masukan PIN atau pola untuk bisa membuka layar kunci.

9. Mengaktifkan fitur Double Tap to Wake

Cara mengatasi tombol power hp rusak saat hp tidak mati total lainnya adalah dengan memanfaatkan fitur double tap to wake.

Fitur ini adalah fitur ketuk laya 2x maka akan membangunkan layar. Perlu kamu ketahui juga fitur ini juga hanya bisa digunakan di hp keluaran 2017 ke atas.

Untuk menggunakan fitur ini kamu bisa masuk ke pengaturan/setelan, kemudian masuk ke menu tampilan dan silahkan aktifkan fitur double tap to wake atau Ketuk layar 2x untuk bangunkan.

Jika hp kamu tidak memiliki fitur double tap to wake, kamu masih bisa menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga.

Aplikasi Double Tap to Wake dan cara menggunakannya adalah sebagai berikut :

  • Pertama kamu silahkan Download Aplikasi Double Tap Screen On and Off dan setelah terinstal kamu buka aplikasinya
  • Kemudian kamu silahkan aktifkan fitur Double tap To Lock dan Double tap to screen On di aplikasi ini
  • Selanjutnya, kamu akan diminta untk memberikan izin aplikasi dan kamu izinkan
Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak

10. Gunakan Fingerprint dan Face Unlock

Cara mengatasi tombol power hp rusak terakhir adalah dengan memanfaatkan fitur fingerprint dan face unlock di hp.

Jadi untuk kamu yang mengalami masalah tombol power rusak, tetapi hp sudah memiliki kedua fitur ini maka kamu bisa memanfaatkannya.

Jika tombol power kamu rusak, dan hp kamu masih aktif.

Maka kamu bisa mengaktifkan fitur sensor fingerprint dan face unlock untuk menggantikan fungsi tombol power.

Sehingga kamu akan lebih mudah untuk membuka layar tanpa perlu memasukan PIN atau Pola Kunci layar.

Selain itu, fitur ini juga akan membuat hp kamu lebih aman.

  • Untuk mengaktifkan fitur sensor finger print dan face unlock, silahkan masuk ke Pengaturan atau setelan HP.
  • Kemudian kamu cari menu keamanan.
  • Setelah itu kamu cari menu sidik jari (Fingerprint) dan pemindai wajah (Face Unlock).
  • Kemudian silahkan kamu masukan password hp kamu dan atur sensor sidik jari dan pemindaian wajah.
Cara Mengatasi Tombol Power HP Rusak

Jika sudah terdaftar sidik jari dan wajah kamu, maka sekarang kamu sudah bisa membuka kunci layar tanpa perlu menekan tombol power dan memasukan PIN atau pola kunci.

Penutup

Sekian yang dapat kami sampaikan tentang 10 cara mengatasi tombol power hp rusak yang bisa kamu coba terapkan.

Jadi kamu bisa sesuaikan metode perbaikan yang tepat tergantung dari model dan seri hp yang kamu gunakan.

Karena setiap hp dari tahun-tahun akan memiliki desain dan fungsi yang berbeda.

Seperti hp dengan tombol home fisik, hp dengan fitur sensor fingerprint dan faceunlock.

Maka cara mengatasi tombol power hp rusak juga berbeda-beda. Kamu harus menyesuaikan metode paling tepat dan pas untuk kamu gunakan agar kamu menemukan solusi terbaik.

Leave a Comment