Tahukah Kamu Perbedaan DVD RW dan DVD R? Yuk simak 3+ Perbedaan keduanya..

Kamu pasti pernah mendengar yang namanya DVD.

Dimana media yang satu ini paling banyak digunakan untuk kegiatan menonton film, bermain game atau bahkan menyimpan data.

Tapi tahukah kamu apa itu DVD, lalu apa perbedaan DVD RW dan DVD R?

Yuk simak artikel ini..

Tentang DVD dan jenisnya

Sebelum membahas lebih dalam tentang aneka perbedaan DVD RW dan DVD R.

Ada baiknya jika kamu mengetahui tentang apa itu DVD.

Tidak lain adalah singkatan dari Digital Versatile Disc, media yang biasanya digunakan untuk menyimpan data berukuran besar.

Data yang dimaksud antara lain Software, video atau juga game.

Kapasitas media DVD sendiri bisa menampung hingga sekitar 4,7 GB. Tentunya media yang satu ini mampu menampung data yang cukup besar,

dibanding pendahulunya yang bernama VCD atau singkatan dari Video Compact Disk. Yang hanya mempunyai kapasitas sekitar 700 MB saja.

Saat ini jenis DVD yang ada di pasaran cukup beragam, namun yang akan dibahas kali ini hanya ada 2, yaitu DVD RW dan juga DVD R.

Walaupun terlihat mirip, tentu saja kedua jenis DVD tersebut berbeda.

Berikut table singkat perbedaan keduanya:

Perbedaan DVD RW dan DVD R

DVD RW

  • Bisa burning lebih dari 1x
  • Harga lebih mahal
  • Bisa edit file

DVD R

  • Hanya bisa burning 1x
  • Lebih murah dibandingkan DVD RW
  • Hanya bisa baca saja

1. Perbedaan nama singkatan

perbedaan dvd r dan dvd rw

Perbedaan pertama adalah dari sisi nama DVD itu sendiri. Perbedaan ini sendiri tentu terbilang cukup jelas.

Untuk DVD R sendiri singkatan dari Read, dimana arti dari DVD R adalah Digital Versatile Disk Read.

Jenis media yang satu ini, hanya dapat melakukan proses burning, sebanyak 1 kali saja.

Sedangkan untuk RW adalah singkatan dari Read Writable, jadi DVD RW adalah Digital Versatile Disk Read Writable.

Tidak lain adalah media kaset, yang dapat melakukan proses burning secara berulang kali.

2. Berdasarkan sifatnya

Adapun perbedaan kedua dari DVD R dan DVD RW adalah berdasarkan sifatnya. Ini perbedaan DVD RW dan DVD R yang terbilang cukup terlihat jelas.

Namun tetap banyak orang yang mengindahkan. Hingga membuat sistem penggunaannya jadi tidak maksimal.

Seperti yang selintas disebutkan di atas, dalam hal ini, proses burning yang dapat dilakukan oleh jenis DVD R ini hanya berlaku sekitar 1 kali saja, dan tidak bisa berulang.

Yang artinya file yang berhasil disimpan, tidak dapat diubah-ubah. Hanya dapat dibaca saja.

Itu sebabnya, ketika kamu akan melakukan burning pada media yang satu ini sebaiknya berhati-hati. Cek dan baca ulang, sebelum melakukan proses burning.

Lain halnya dengan DVD RW, dimana media yang satu ini, dapat melakukan proses burning berulang kali. Itu artinya, kamu dapat menggunakan jenis DVD ini berkali-kali.

Tidak hanya dapat membaca file, namun juga dapat menulis, mengedit file, hingga menghapus dan menulis ulang data atau file yang ada di dalamnya. Semuanya dapat dilakukan di DVD RW.

Walaupun dapat dilakukan secara berulang, dan kamu dapat mengeditnya, tapi tidak ada salahnya jika berhati-hati dalam memilih dan memasukkan file.

Kembali cek sebelum proses burning. Mengingat ada batasan tertentu, dalam proses burning, sebelum akhirnya media tersebut rusak.       

3. Berdasarkan fungsinya

Perbedaan DVD RW dan R berikutnya adalah berdasarkan fungsinya.

Apabila dilihat dari fungsinya, mungkin terlihat sama, namun perbedaan dari keduanya adalah, kemampuan dari kedua media tersebut.

Mulai dari DVD R, kemampuan media ini hanya untuk membaca saja. Tidak ada fasilitas atau layanan lainnya.

Terutama untuk menghapus atau mengganti data yang ada. Bisa dibilang ini adalah media penyimpanan permanen.   

Sedangkan untuk DVD RW sendiri mempunyai kemampuan yang terbilang cukup banyak, seperti umumnya media penyimpanan.

Bisa dibilang ini adalah media penyimpanan yang fleksibel.

Tidak hanya tentang membaca saja, namun juga kemampuan lainnya, seperti menulis, mengedit dan yang lainya.

4. Latar belakang penggunaan

Perbedaan dari DVD RW dan DVD R berikutnya adalah dari sudut pandang penggunaan DVD itu sendiri.

Walaupun keduanya sama-sama termasuk media penyimpanan, ada baiknya jika kamu lebih bijak dalam memilih media penyimpanan secara tepat.

Untuk DVD R misalnya, karena hanya dapat dilakukan burning sebanyak 1 kali saja. Maka media yang satu ini banyak digunakan untuk menyimpan data secara permanen, seperti software, aplikasi, game, dan yang lainnya.

Buat kamu yang yang menyukai jenis lagu tertentu, atau jenis data lain, yang hanya boleh dibaca saja, maka ini juga akan jadi pilihan tepat.

Misalnya saja kamu yang ingin jualan ebook, dan yang lainnya.  

Lain halnya dengan DVD RW, karena media yang satu ini, dapat melakukan proses burning berkali-kali.

Secara otomatis, berbagai macam data yang ada di dalam media tersebut, dapat kamu ubah.

Itu sebabnya media yang satu ini kerap kali digunakan sebagai media backup file, menyimpan berkas penting, dan yang lainnya.

5. Berdasarkan harga

Perbedaan juga terjadi dari sisi harga. Dimana harga untuk DVD R ini terbilang lebih murah, ketimbang DVD RW yang terbilang sedikit lebih mahal.

Tentunya perbedaan tersebut terletak dari layanan dan fasilitas yang ada di dalam media tersebut.

Tapi walaupun harga DVD RW ini terbilang lebih mahal, tapi media yang satu ini terbilang paling laris dan paling banyak dicari ketimbang DVD R.

Perbedaan harga lainnya juga berdasarkan produsen, dan skala pembelian yang kamu lakukan. Apakah kamu akan membeli secara satuan, atau membeli secara paket.

Yang dimaksud dengan membeli secara paket adalah, kaset termasuk dengan kotak penyimpanan dari DVD itu sendiri.

6. Berdasarkan desain CD

Adapun perbedaan lainnya bisa dilihat dari cover media itu sendiri. Walaupun sekilas terlihat sama, namun jika kamu jeli, maka kamu akan melihat perbedaannya.

Disini kamu dapat melihat perbedaan, antara tulisan DVD R dan DVD RW.

Untuk desain DVD R sendiri, biasanya didesain atau ditulis dengan jelas di posisi kanan. 

Sedangkan untuk DVD RW, biasnya desain tulisannya dibuat dengan jelas, di posisi kiri. Walau ada juga beberapa produsen yang menulis media DVD R dan DVD RW di bagian atas CD.

Tips menyimpan DVD

Sedikit tips buat kamu yang ingin menggunakan DVD sebagai penyimpanan data. Sebaiknya siapkan wadah khusus, untuk menyimpan kaset tersebut.

Karena sedikit saja goresan pada layar DVD, maka kemungkinan data tidak akan terbaca, jadi cukup besar.

Kamu dapat menyimpan dalam sebuah rak khusus, untuk DVD dalam jumlah banyak. Atau menyimpan dalam kotak khusus, secara 1 per satu.

Dari beberapa penjelasan diatas, kini kamu jadi lebih mengerti, tentang aneka jenis perbedaan DVD RW dan DVD R. Mulai dari desain CD, fungsi, dan yang lainnya. Jadi buat kamu yang ingin membeli DVD, sebaiknya pilih dan cari jenis DVD yang sesuai kebutuhan.

Tidak lupa perhatikan juga desain luar cover DVD tersebut. Perhatikan dengan baik, agar tidak salah memilih media penyimpanan. 

Leave a Comment