HP Oppo cepat panas akan memengaruhi pengalaman Kamu saat menggunakan HP.
Apalagi ini bisa menjadi tanda bahwa hardware atau baterai hp oppo kamu mungkin rusak dan perlu segera ditangani.
Karena itu, kamu perlu mengetahui cara mengatasi baterai oppo cepat panas di bawah ini yang sangat efektif.
Efek Berbahaya Dari HP OPPO Terlalu Panas atau Overheating
HP yang terlalu panas akan menyebabkan HP bekerja dengan lebih lambat karena kecepatan pemrosesan chipset akan terpengaruh.
Ketika baterai hp Oppo terlalu panas, maka bisa menyebabkan hp otomatis mati sendiri dan tidak bisa menyala lagi.
Saat HP Kamu kepanasan dan melebihi ambang batas 30 derajat Celcius, hal itu bisa berdampak pada baterai lithium-ion yang umum digunakan pada HP Android saat ini.
Karena baterai lithium-ion sangat sensitif terhadap suhu panas berlebih. Maka konsekuensi paling negatif dari hp sering panas bisa menyebabkan kebakaran atau hp meledak.
Sehingga hal ini bisa membahayakan pengguna sendiri serta ruangan yang ada sekitarnya.
Penyebab HP OPPO Cepat Panas Yang Wajib Diketahui
Setelah kamu mengetahui efek berbahaya dari hp oppo cepat panas. Sekarang kamu juga harus mengetahui peneyebabnya:
1. Sistem operasi tidak kompatibel
Kemungkinan HP OPPO Kamu menggunakan sistem operasi versi usang dan tidak kompatibel.
Sehingga hal ini bisa menyebabkan baterai mengalami konflik perangkat lunak atau kesalahan sistem dan menyebabkan hp menghasilkan panas berlebih.
2. Ada masalah pada kartu memori Micro SD
Salah satu penyebab mengapa HP OPPO cepat panas bisa disebabkan karena kartu Micro SD yang rusak.
Hal ini bisa menyebabkan hp jadi bekerja terus menerus dan menyebabkan kelebihan beban, sehingga baterai cepat panas.
3. Jalankan banyak aplikasi di latar belakang
Aplikasi yang berjalan di latar belakang akan memaksa perangkat untuk terus menjalankan aplikasi tersebut tanpa Kamu sadari.
Karena terlalu banyak beban di latarbelakang maka menyebabkan pada konsumsi memori, konsumsi baterai, dan menghasilkan panas berlebih.
4. Mengisi daya HP OPPO dengan cara yang salah
Mengisi daya baterai sambil bermain game, atau menggunakan pengisi daya yang tidak asli dan berkualitas buruk bisa juga menjadi penyebab HP OPPO Kamu cepat panas.
Selain itu, penggunaan sumber listrik yang tidak stabil juga bisa menjadi penyebab baterai hp mengalami panas berlebih.
5. Baterai Rusak
Baterai yang sudah rusak juga bisa menjadi penyebab umum suhu HP OPPO terlalu panas.
6. Ada Masalah Pada Hardware
Ketika ada masalah atau kerusakan hardware, seperti kerusakan utama pada IC daya juga merupakan penyebab umum HP OPPO cepat panas saat digunakan.
7. Pengguna hp yang salah
Mengunduh terlalu banyak aplikasi ke hp oppo meskipun sebenarnya tidak terlalu dibutuhkan juga bisa menyebabkan baterai hp oppo cepat panas.
Karena kebiasaan ini akan menyebabkan konsumsi kapasitas memori dan konsumsi baterai yang berlebih.
Selain itu, kebiasaan membiarkan banyak aplikasi berjalan di latar belakang atau menggunakan HP dalam waktu lama terus menerus tanpa mengistirahatkan perangkat.
Juga menjadi penyebab HP OPPO cepat panas dan menghasilkan panas berlebih.
Kesalahan lain yang sering ditemui pengguna HP OPPO adalah penggunaan casing yang terlalu tebal. Akibatnya casing tersebut menghambat proses pembuangan panas HP.
Hal ini bisa menyebabkan suhu HP selalu tinggi dan tidak normal.
Selain itu, memaparkan hp ke sinar matahari langsung dan menempatkan perangkat di dekat benda yang mengeluarkan panas. Atau menggunakan HP Oppo di lingkungan bersuhu tinggi juga bisa menyebabkan hp suhunya menjadi terlalu panas.
Cara Mengatasi Baterai Oppo Cepat Panas Paling Efektif
Berikut ini ada beberapa cara mengatasi baterai oppo cepat panas paling efektif yang bisa kamu terapkan.
1. Gunakan HP OPPO Kamu di lingkungan yang sejuk
Saat hp OPPO panas, sebaiknya letakkan HP di lingkungan yang sejuk untuk membantu mengurangi suhu panas HPmu.
Sebaiknya kamu berada di lingkungan dengan kipas angin atau AC, dan tidak terkena cahaya matahari langsung.
Dengan cara ini maka akan membantu HP OPPO Kamu menjadi dingin dengan cepat.
2. Lepaskan kasing atau case
Karena penggunaan kasing atau case hp akan mengganggu pembuangan panas pada perangkat.
Oleh karena itu, sebaiknya kamu batasi penggunaan casing di dalam ruangan atau di lingkungan yang bersuhu panas.
Jika memungkinkan, sebaiknya kamu lepas casing, terutama casing berbahan kulit untuk membantu HP Oppo kamu menjadi tidak terlalu panas.
Cara mengatasi baterai oppo cepat panas ini sudah terbukti cukup efektif dan bisa kamu coba.
3. Isi daya baterai dengan charger asli dan pastikan listrik stabil
Untuk memastikan keamanan penggunaan hp, pastikan kamu selalu gunakan adaptor charger asli saat mengisi daya baterai.
Selain itu, kamu juga perlu menggunakan sumber daya listrik yang stabil saat mengisi daya agar tidak menyebabkan hp oppo kamu cepat panas.
4. Keluarkan memori eksternal kartu Micro SD
Periksa secara teratur kartu eksternal atau kartu Micro SD, jika memori sudah penuh, kamu segera mengkosongkan data.
Hal ini bisa membantu hp kamu tidak kelebihan beban dan tidak menyebabkan baterai hp cepat panas.
5. Hapus aplikasi yang tidak digunakan
Dianjurkan untuk menghapus aplikasi yang tidak diperlukan dan menghapus aplikasi yang tidak lagi digunak dari perangkat.
Cara ini tidak hanya membantu membebaskan memori, dan mengurangi pengurasan baterai, tetapi juga mengatasi masalah baterai hp yang mengalami panas berlebih.
6. Matikan fitur dan aplikasi yang berjalan di latar belakang
Untuk cara mengatasi baterai oppo cepat panas selanjutnya, kamu bisa matikan aplikasi yang berjalan di latar belakang HP.
Jadi ketika kamu telah membuka banyak aplikasi, kamu harus segera menghapusnya dari latar belakang.
7. Perbarui versi OS terbaru untuk OPPO
Coba perbarui HP OPPO Kamu ke sistem operasi terbaru. Karena menggunakan sistem operasi lama bisa menyebabkan error dan mengurangi stabilitas pada mesin Kamu.
Oleh karena itu, Kamu harus mengupdate ke versi baru untuk memperbaiki masalah overheating.
8. Bawa HP ke Tempat Service
Jika HP OPPO Kamu mengalami kerusakan hardware atau kerusakan baterai, maka cara mengatasi baterai oppo cepat panas adalah membawanya ke tempat service.
Kamu bisa membawanya ke tempat service center resmi OPPO atau ke tempat service terpercaya.
Sehingga nantinya kamu bisa mendapatkan perbaikan dan pergantian sparepart yang original dan berkualtias.
Kesimpulan
Itulah tadi 7+ cara mengatasi baterai oppo cepat panas yang efektif dan bisa kamu terapkan sendiri.
Dengan menerapkan beberapa metode diatas nantinya hp OPPO kamu bisa lebih cepat dingin dan tidak cepat panas lagi.